Archive for January, 2011

CARA MEMBUAT ACCOUNT EMAIL ADDRES

Email adalah suatu istilah yang sering kita dengar,baik dunia maya maupun nyata.Namun masih juga ada orang yang tidak mengerti mengenai email.
Email merupakan singkatan dari Electronic Mail,atau yang sering disebut dengan surat elektronik yang dimana pengirimannya menggunakan sarana elektronik yaitu jaringan internet dengan surat elektronik atau email ini seseorang dapat mengirim naskah teks, gambar, atau bahkan mengirimkan aplikasi atau file kepada seseorang yang tentunya juga memiliki email (surat elektronik) dalam waktu yang sangat singkat. Karena email ini menggunakan jaringan internet, maka alamatnya pun juga menyesuaikan dengan penyedia layanan email di internet.
Didalam membuat email,terdapat dua alternatif dengan layanan berbayar dan layanan gratis.Disini yang biasanya membedakan antara berbayar dengan yang gratis yaitu kapasitas ruang untuk menampung surat,dan juga pemberian alamat email.
Untuk lebih jelasnya akan saya jelaskan tentang cara – cara membuat email gratis dengan mengikuti langkah – langkah sebagai berikut:

Tahap pertama :  membuka browser kamu dulu ya (bisa IE atau internet explorer, Mozila Fire fox, atau pun opera, terserah kamu).kemudian masukan alamat urlnya,www.mail.yahoo.com,kemudian enter,maka akan tampil seperti gambar dibawah ini:

Tahap Kedua :  Didalam tahap ini kita diajak untuk mencoba membuat suatu account email yang baru yaitu dengan cara klik link Daftar. Setelah di klik maka akan muncul tampilan sebagai berikut:

Tahap Ketiga : Bila sudah memasuki tahap ini, kita akan memulai untuk mengisi suatu data – data yang telah disediakan oleh yahoo mail, masukan data – data anda sesuai yang anda inginkan,berikut contoh didalam mengisi data – data tersebut:


Penjelasan dari Formulir diatas :

1) Ceritakan tentang diri anda : Disini maksudnya anda harus mengisikan data diri anda sesuai dengan aslinya atau dengan apa yang anda inginkan.

2) Pilih ID dan sandi                     :  Disini dimaksudkan anda harus menentukan ID account anda di yahoo mail sesuai yang anda inginkan. contohnya saja tentor _ efac_02 dan tuliskan nama acount didalamnya, lalu di sebelahnya akan ada suatu pilihan lagi yakni yahoo.co.id,ymail,yahoo.com, dan rocketmail.com,pilihan tersebut dimaksudkan untuk apabila anda login pada yahoo mail, anda akan masuk pada server sesuai dengan pilihan anda. misalkan (yahoo.co.id)  maka account anda akan menjadi tentor_efac_02@yahoo.co.id, begitu juga dengan pilihan yang lain tinggal mengikuti pilihan anda sendiri. Sandi pada kotak sandi yang pertama, kita masukan sandi untuk membuka account yahoo mail anda, minimal 6 karakter dan maksimal 32 karakter tanpa spasi. Didalam menulis sandi ini, ada baiknya anda tidak menulis nama account id anda atau nama anda sendiri,namun anda menulis sandi dengan suatu nama yang unik yang tidak diketahui oleh orang lain, dan hal ini berguna agar sandi anda tidak diketahui oleh orang dengan mudah. Pada kotak sandi yang kedua, disini anda harus menulis ulang sandi yang sudah anda tuliskan pada kotak sandi yang pertama, contohnya apabila pada kotak sandi yang pertama anda, “semarang” maka pada kotak sandi kedua anda tulis ulang “semarang”.

3) Jika anda lupa kata sandi dan Id anda   :

Email Alternatif: alamat email selain dari yahoo
Pertanyaan keamanan anda : pilihlah pertanyaan sesuai dengan keinginan anda. Form ini
digunakan apabila anda lupa sandi atau ID yahoo anda.
Jawaban anda : masukkan jawaban pada pertanyaan keamanan anda.
Note:
Semua informasi pada account Yahoo Mail anda akan dikirimkan apabila anda mempunyai
alamat alternatif pada email anda.

Jika informasi pada formulir diatas sudah dituliskan dengan lengkap, tahap selanjutnya adalah memasukkan CAPTA (tulisan berupa penggabungan teks & nomor) yang berfungsi sebagaipengenal untuk keamanan pengiriman data anda. Tulis CAPTA sesuai dengan gambar yang ada di bawahnya. Apabila gambar tidak jelas, lakukan refresh pada tombol disebelah gambar. Setelah benar, klik checkbox pada Anda Setuju.Kemudian klik tombol Buat Account Saya.

Tahap Ke empat : Langkah ini merupakan langkah akhir dalam membuat account yahoo mail, yaitu jika anda sudah mengisi semua data – data pada formulir dengan benar, maka akan muncul tampilan pada berikut ini:

Setelah muncul seperti tampilan diatas, klik tombol lanjutkan untuk membuka yahoo mail anda. Pada tahap ini kita sudah membuat account email yang kita inginkan.